BAB 3 Mengenal Kecepatan Akses Internet

A. Ukuran Kecepatan Akses Internet

Pada dasarnya, cepat lambat akses internet tergantung pada banyak faktor. Begitu juga akses internet, memiliki berbagai jenis perangkat dari berbagai jaringan ISP ( Internet Service Provider ) yang berbeda. Kecepatan akses internet secara keseluruhan sangat bergantung dari kesibukan dan kemampuan perangkat yang dilalui baik dari komputer dan modem maupun jaringan ISP.

Selain sebagai sumber informasi, jaringan internet juga merupakan sarana komunikasi. Komunikasi yang dilakukan internet adalah komunikasi data. Segala sesuatu yang diikirimkan melalui internet dikirim dalam bentuk data. Hal ini berarti menggunakan internet adalah mempertukarkan data-data antara 2 komputer atau lebih. Kecepatan transfer data merupakan hal yang sangat dipertimbangkan dalam perpindahan data dari satu komputer ke komputer lain di internet. Ukuran kecepatan mentransfer data di internet menggunakan satuan bps ( bit per second).

Terkait dengan kecepatan transfer data, ada beberapa komponen yang menentukan hal tersebut, diantaranya adalah bandwidth, blackbone, keamanan data, layanan yang diberikan, dan tekhnologi yang digunakan.

B.ISP ( Internet Service Provider )

1.) Pengertian ISP

ISP ( Internet Service Provider ) adalah perusahaan penyedia jasa layanan internet. Untuk dapat terhubung dengan internet, kita harus mempunyai akses ke ISP.Segala hal yang diperlukan untuk koneksi ke internet, sperti berapa kecepatan akses internet dan berapa biaya koneksinya, akan diatur oleh ISP tersebut. Ada dua cara untuk mendaftar ke ISP, yaitu dengan cara berlangganan dan tanpa berlangganan.

2.) Kriteria Memilih ISP

a.) Kecepatan transfer data
b.) Biaya akses
c.) Tekhnologi yang digunakan
d.) Fitur dan layanan
e.) Kepuasan pelanggan

C. Kecepatan Akses Internet

Perkembangan tekhnologi informasi dan komunikasi saat ini memungkinkan kita dapat menghubungkan komputer kita dengan internet melalui berbagai cara. Ada beberapa pilihan tipe kecepatan internet yang dapat kita gunakan, berikut ini adalah kecepatan internet sesuai dengan saluran yang kita pilih.
1.) Kecepatan akses internet dial-up melalui jalur PSTN ( maksimal 56 kbps )
2.) Kecepatan akses internet melalui ADSL ( maksimal 15 Mbps )
3.) Kecepatan akses internet melalui GPRS ( 56-115 kbps )
4.) Kecepatan akses internet melalui 3G
a.) Sebesar 144 kbps untuk kondisi bergerak cepat ( mobile ).
b.) Sebesar 384 kbps untuk kondisi berjalan ( pedestrian ).
c.) Sebesar 2Mbps untuk kondisi static di suatu tempat.
5.) Kecepatan akses internet melalui WiFi ( 1-54 Mbps )
6.) Kecepatan akses internet melalui Wibro ( Wireless Broadband ) (50 Mbps )
7.) Kecepatan akses internet melalui LAN (10,100, atau 1000 Mbit/s )
8.) Kecepatan akses internet melalui TV kabel ( Download : maks 27 Mbps,dan Upload : maks 2,5 Mbps )

D. Menghitung Kecepatan Akses Internet

Untuk melakukan tes terhadap kecepatan akses internet, kita dapat menggunakan jasa-jasa situs web pengukur kecepatan internet, seperti di bawah ini :
1.) http://www.Speedtest.net
2.) JD Auto Speed Tester
3.) http://www.AuditmyPC.com